Budaya cuci tangan selalu di gelorakan oleh manajemen Taman Wisata dan Taman Satwa Lembah Hijau Lampung guna mengedukasi hidup sehat dan wisata sehat.
Hari ini saswa siswi SMA Negeri 7 Bandar Lampung yang melakukan kegiatan edukasi Tentang Satwa di Taman Satwa Lembah Hijau Lampung, setelah berkeliling melihat koleksi satwa dan suasana alam yang fresh & natural siswa siswi SMA Negeri 7 Bandar Lampung melakukan cuci tangan bersama.
Budaya cuci tangan ini merupakan program tambahan dari paket edukasi, selain mengenal lebih dekat dan mengetahui lebih dalam tentang satwa yang ada di taman satwa lembah hijau. Program cuci tangan juga mengedukasi tentang hidup sehat untuk wisata sehat.
Victor selaku guru SMA Negeri 7 Bandar Lampung mengapresiasi program yang ada di taman wisata dan taman satwa lembah hijau, Guru Bilologi ini mengatakan lembah hijau sangat sigap tentang isu penyebaran virus covid-19 dan mengaprsiasi trobosan program untuk mengatisipasinya.
“Saya rasa ini yang diperlukan bagi masyarakat, trobosan budaya cuci tangan sebagai edukasi dini untuk penangkalan penyebaran wabah dari covid-19 dan lembah hijau sudah memulai terlebih dahulu”kata Victor.
Manajemen taman wisata dan taman satwa menyiapkan sarana cuci tangan dibeberapa titik agar mempermudah pengunjung untuk mencuci tangan. Hal ini disampaikan oleh manager marketing Yudi Indra.
“Kita siapkan guna untuk mengedukasi masyarakat supaya membudayakan hidup sehat, Dengan langkah sederhana mencuci tangan dapat mencegah dirikita dari kuman.”Ungkapnya. (spt)